Memiliki badan yang sehat dan ideal adalah impian setiap orang, baik laki-laki ataupun perempuan. Tetapi, tidak semua orang dilahirkan dengan badan yang ideal. Namun, Anda bisa mendapatkannya dengan beberapa tips menurunkan berat badan secara alami di artikel ini.

Banyak yang bisa Anda lakukan untuk menurunkan berat badan, baik meminum obat penurun berat badan ataupun dengan cara-cara alami. Keduanya memiliki dampak yang berbeda bagi tubuh, tetapi akan lebih baik jika Anda memilih cara yang alami agar tubuh tetap sehat dan terhindar dari penyakit.

Berikut Tips Menurunkan Berat Badan Secara Mudah Dan Cepat

Menurunkan berat badan secara alami membutuhkan kesabaran dan konsisten. Namun, hasilnya sangat memuaskan dibandingkan meminum obat pelangsing yang berbahaya karena dengan cara yang alami kesehatan tubuh Anda tetap terjaga.

  • Hindari makanan dan cemilan yang mengandung gula tinggi

Makanan manis memang sangat menggiurkan, apalagi jika Anda memang tipe orang yang menyukai cemilan manis seperti coklat, kue, roti, dan biskuit. Tapi, jika Anda bertekad ingin menurunkan berat badan sebaiknya menghindari makanan manis.

Read More:  Jenis Makanan Sehat yang Harus Ada dalam Menu Sehari-hari

Sebagai gantinya, Anda bisa memakan buah-buahan yang lebih sehat atau Anda juga bisa memilih cemilan manis yang sehat untuk orang yang sedang berdiet. Jika terlalu malas memakan buah segar, Anda juga bisa memilih buah kering sebagai pengganti.

  • Konsumsi makanan berprotein tinggi

Konsumsilah makanan yang memiliki protein tinggi karena akan membuat Anda lebih cepat merasa kenyang. Dengan perut yang mudah kenyang, akan membantu Anda menghindari dari mengkonsumsi kalori yang berlebihan.

Biasanya makanan berprotein tinggi yang bisa Anda dapatkan dengan mudah adalah telur, dada ayam, Greek yogurt, ikan, dan kacang almond. Anda bisa mengkombinasikan kesemuanya untuk menu sarapan, makan siang, atau cemilan.

  • Perbanyak konsumsi air putih

Memperbanyak konsumsi air putih merupakan salah satu tips menurunkan berat badan. Minumlah air putih sebelum makan, karena akan membuat rasa lapar berkurang. Konsumsi air putih yang banyak juga dapat membuat Anda terhindar dari dehidrasi.

Read More:  Mediterranean Diet Langkah Menuju Gaya Hidup Sehat yang Lezat

Pada dasarnya, dehidrasi dapat memicu rasa lapar yang berlebihan, karena pada saat dehidrasi tubuh akan kesulitan menangkap sinyal tubuh sehingga langsung mengartikannya sebagai rasa lapar. Sebaiknya Anda meminum 0.5 liter air tepat setengah jam sebelum makan.

  • Jaga pola tidur dengan baik

Kurang tidur dapat merangsang rasa lapar, karena membuat hormone leptin dan hormone ghrelin menjadi terganggu. Selain itu, kurang tidur juga membuat stress meningkat sehingga Anda akan mudah lapar dan keinginan untuk makan meningkat.

Atur jadwal tidur harian Anda sesuai kebutuhan dan pastikan Anda tidur tepat waktu setiap harinya. Dengan begitu, tubuh pun akan menjadi lebih sehat dan Anda pun dapat terhindari stress berlebihan. Jadi, pastikan Anda mengurangi begadang tiap malam!

  • Selalu aktif bergerak

Cara menurunkan badan yang tidak kalah penting adalah selalu aktif bergerak. Ini juga sangat disarankan untuk Anda yang malas berolahraga berat. Dengan aktif bergerak tubuh akan mudah berkeringat sehingga kalori di dalam tubuh dapat terbakar habis.

Read More:  Lagi Diet? Ini Daftar Buah-Buahan Yang Baik Untuk Diet

Aktivitas yang bisa Anda lakukan adalah membereskan rumah, berjalan santai dengan anjing peliharaan, berjalan kaki ke supermarket terdekat, atau menaiki tangga. Nyalakan musik favorit agar Anda menjadi lebih semangat untuk aktif bergerak.

Tetapi, jika Anda termasuk tipe orang yang rajin dan memiliki semangat tinggi. Anda bisa melakukan olahraga ringan seperti lari pagi, jalan cepat, yoga, menari, ataupun senam aerobic dengan pilihan lagu favorit. Anda bisa mendapatkan tutorialnya dengan mudah di internet.

Di atas merupakan beberapa tips menurunkan berat badan secara alami yang bisa Anda lakukan di rumah dengan mudah. Tips di atas juga akan tetap menjaga kesehatan tubuh, sehingga Anda tidak akan sakit ketika sedang dalam proses penurunan berat badan. Anda juga disarankan untuk tetap memperhatikan kebutuhan nutrisi harian dan tetap mengkonsumsi makanan dengan kandungan gizi seimbang. Untuk mendapatkannya, Anda bisa mengatur menu makanan harian yang sehat dengan bantuan ahli nutrisi profesional atau aplikasi gratis di internet.